Sejatinya dalam dunia perusahaan, Kawan Bicara pasti mengetahui bahwa seorang customer service harus mampu menarik perhatian pelanggan, agar mereka membeli dan menggunakan jasa yang ditawarkan.
Kali ini penulis akan mengupas secara sederhana bagaimana cara jitu agar seorang customer service bisa menjadi berkembang hingga menjadi “the next level”. Yuk, kita bahas!
Pada dasarnya, tugas seorang customer service tidak hanya terbatas pada pelayanan kepada pelanggan saja. Namun, seorang customer service juga harus mampu menarik perhatian pelanggan agar pelanggan mau membeli dan menggunakan jasa kita.
Oleh sebab itu, tidak mengherankan jika customer service seringkali dianggap sebagai ujung tombak perusahaan karena perannya yang krusial. Oleh sebab itu banyak strategi customer service yang harus diperhatikan agar bisa membantu perusahaan meningkatkan pasar dan jangkauannya.
Dalam memberikan pelayanan yang berkualitas, customer service membutuhkan strategi agar dapat mengelola permintaan pelanggan dengan efisien dan efektif. Dengan menggunakan strategi yang tepat, customer service dapat mengelola permintaan pelanggan dengan lebih efisien.
Hal ini akan membantu mengurangi waktu yang dibutuhkan untuk menangani permintaan pelanggan dan meningkatkan kecepatan pelayanan. Dengan itu, customer service pun jadi mampu membantu perusahaan mengekspansi pasarnya.
Dikutip dari laman daring convergence, berikut adalah beberapa strategi customer service yang dapat digunakan untuk marketing yang baik:
1. Menyediakan pelayanan yang responsif Meningkatkan responsivitas
Strategi pertama yang dapat dilakukan seorang customer service adalah meningkatkan pelayanan yang responsif. Dalam hal ini customer service dapat menanggapi permintaan pelanggan dengan cepat dan tepat waktu. Ini akan membantu pelanggan merasa dihargai dan memperkuat citra positif perusahaan.
Baca Juga : Komunikasi Efektif di Rumah Sakit : Komunikasi Terapeutik
2. Mengedepankan unsur keramahan dan kesopanan
Pada bagian ini, seorang customer service juga juga diharapkan bisa memberikan layanan yang ramah dan sopan. Caranya adalah dengan memastikan customer service dapat memberikan pelayanan yang ramah dan sopan kepada pelanggan. Ini juga akan membantu menciptakan hubungan yang positif dengan pelanggan dan memperkuat citra positif perusahaan.
3. Menghadirkan Personal Service
Apabila sebuah perusahaan menyediakan layanan personal (personal service), akan memberikan nilai tambah dari penilaian pelanggan. Hal ini adalah strategi yang bisa dilakukan juga untuk meningkatkan kepercayaan pelanggan.
Bisa diperhatikan jika pelayanan dilakukan seperti menyapa pelanggan dengan nama, atau menanyakan kebutuhan mereka secara spesifik, akan menambahkan citra reputasi tersendiri. Ini juga akan membantu menciptakan hubungan yang lebih dekat antara perusahaan dengan pelanggan.
4. Solutif
Setiap pelanggan pasti mengharapkan sosok customer service yang bisa Menghadirkan solusi bila ada keluhan. Oleh karena itu, berusaha untuk memberikan solusi yang tepat kepada pelanggan adalah salah satu strategi yang dapat berguna.
Hal ini bisa dicontohkan seperti dengan menyediakan solusi alternatif, atau memberikan informasi, tentang cara mengatasi masalah yang dihadapi pelanggan. Ini juga akan membantu meningkatkan kepuasan pelanggan terhadap pelayanan yang diterimanya.
5. Menghadirkan Pelayanan yang Terintegrasi
Customer service juga bisa mencoba strategi lain untuk meningkatkan kapasitas diri, yakni dengan cara perusahaan menyediakan pelayanan yang terintegrasi. Pelayanan yang terintegrasi banyak memudahkan pelanggan maupun customer service itu sendiri.
Oleh karena itu, pastikan agen customer service kamu dapat menyediakan informasi yang terintegrasi kepada pelanggan, seperti informasi tentang produk atau layanan perusahaan kamu. Ini juga akan membantu meningkatkan kepercayaan pelanggan.
Nah, itu dia beberapa hal yang bisa Kawan Bicara ketahui dari strategi customer service untuk marketing yang jitu. Bagi Kawan Bicara yang sedang membutuhkan strategi terbaik dalam meningkatkan kapasitas sebagai customer service, bisa mengandalkan Talkactive. Yuk, segera konsultasikan bersama kami.