Pernahkan kamu mendengar kata Valve? Apa itu Valve?
VALVE atau biasa disebut katup adalah sebuah alat untuk mengatur aliran suatu fluida. biasanya dilakukan dengan cara menutup, membuka atau menghambat sebagian dari jalannya aliran. Katup memainkan peran penting dalam aplikasi industri. Selain itu, valve berperan untuk mengontrol pengapian di mesin roket. oleh sebab itu, pentingnya membeli dari salah satu pe jual valve.
Contoh nyata katup dalam kehidupan sehari-hari adalah pada pipa air, seperti keran untuk air. Contoh lainnya adalah katup kontrol gas di kompor, katup kecil yang dipasang di kamar mandi, dan masih banyak lagi.
Pada dasarnya, katup dioperasikan secara manual, baik oleh pegangan, tuas pedal dan lain-lain. Namun, ternyata selain dapat dioperasikan secara manual, katup juga dapat dioperasikan secara otomatis dengan menggunakan prinsip perubahan aliran tekanan, suhu, dan lain-lain. Perubahan-perubahan ini dapat mempengaruhi diafragma, pegas atau piston yang pada gilirannya mengaktifkan katup secara otomatis.
Kita sudah biasa mengenal fungsi kran di rumah, namun untuk valve sendiri ada beberapa fungsi yang spesifik: Untuk mengatur pembukaan dan penutupan jalur fluida, Untuk mengatur seberapa cepat laju aliran fluida (disebut juga throttling), Untuk mengatur seberapa besar tekanan fluida (pressure control), dan Untuk mengatur arah aliran fluida
Dalam industri migas, valve berperan sangat penting karena digunakan untuk melakukan pengaliran ke dalam kolom destilasi dan mengontrol pengapian pada furnace. Maka dari itu, sudah seharusnya mencari valve dari distributor, supplier atau agen yang terpercaya. PT. Alvindo Catur Sentosa merupakan perusahaan yang memiliki staff ahli dan professional, sehingga bisa dipastikan kami akan memberikan pelayanan terbaik untuk Anda.
Berbagai Jenis Valve Dan Fungsinya
Berikut ini adalah beberapa jenis valve dan fungsinya yang perlu Anda ketahui.
Gate Valve
Gate valve merupakan jenis katup yang biasa dipergunakan untuk membuka aliran dengan cara mengangkat gerbang penutup, yang biasanya berbentuk bulat ataupun persegi panjang.
Keuntungan menggunakan Gate Valve:
- Low pressure drop waktu buka penuh
- Amat ketat dan cukup bagus waktu penutupan penuh
- Bebas kontaminasi
- Sebagai gerbang penutupan penuh, sehingga tidak ada tekanan lagi. Cocok apabila akan melakukan service/perbaikan pada pipa.
Globe Valve
Globe Valve merupakan jenis valve atau katup yang dipergunakan untuk mengatur laju aliran fluida atau cairan dalam pipa. Prinsip dasar dari cara kerja Globe Valve adalah dengan gerakan tegak lurus disknya dari dudukan. Hal ini untuk memastikan bahwa ruang yang berbentuk cincin antara disk dan dengan cincin kursi bertahap adalah sedekat valve saat ditutup.
Keuntungan menggunakan Globe Valve adalah:
- Kemampuan dalam menutup baik
- Kemampuan throttling (mengatur laju aliran) cukup baik.
Ball Valve
Ball Valve merupakan suatu Valve atau katup dengan pengontrol aliran yang berbentuk disk bulat yang seperti bola atau belahan. Bola tersebut memiliki lubang. Lubangnya berada di tengah sehingga ketika lubang itu dalam posisi segaris lurus atau sejalan dengan kedua ujung valve atau katupnya, maka akan timbul aliran.
Tetapi ketika katup dalam kondisi tertutup, maka posisi lubang akan berada tegak lurus terhadap ujung katupnya, dengan demikian maka aliran akan terhalang atau jadi tertutup. Jenis katup Ball valve ini banyak digunakan karena kemudahannya jika terjadi kerusakan untuk perbaikannya dan juga karena kemampuannya untuk menahan tekanan serta suhu yang tinggi.
Tergantung dari material pembuatannya maka, katup jenis Ball Valve akan dapat menahan tekanan hingga 10.000 Psi serta menahan suhu temperatur hingga sekitar 200 derajat Celcius. Katup jenis Ball Valve ini digunakan secara luas dalam skala industri karena sangat serbaguna dan kemampuannya yang dapat menahan tekanan hingga 1000 Barr serta untuk suhu hingga 482 ° F atau setara 250 ° C.
Adapun ukurannya adalah biasanya berkisar antara 0,2 inci hingga 11,81 inci atau setara antara 0,5 cm hingga 30 cm. Katup jenis ball Valve ini dapat dibuat dari bahan logam, atau plastik atau bisa juga dari bahan keramik. Pada bagian bolanya sering juga dilapisi dengan chrome, sehingga dapat membuat bisa lebih bertahan lama.
Keuntungan/kelebihan ball valve:
- Kehilangan tekanan sangat rendah
- Cukup jarang bocor
- Ball valve tidak begitu berat jika dibandingkan dengan valve lain yang sejenis
- Mudah dibuka dan tidak mudah terkontaminasi.
Butterfly Valve
Butterfly Valve merupakan katup atau valve yang dapat dipergunakan untuk mengisolasi dan mengatur aliran. Mekanisme penutupannya mengambil bentuk disknya dengan sistem pengoperasian yang mirip dengan Ball Valve, yakni memungkinkan untuk menutup dengan cepat. Butterfly Valve ini biasanya lebih murah. Dengan biaya pemeliharaan yang biasanya juga lebih rendah, sebab bagian jumlah yang bergerak tidak terlalu banyak.
Check Valve
Check valve biasanya digunakan untuk aliran fluida yang hanya mengalir ke satu arah saja dan aliran satu arah tersebut dimaksudkan agar tidak terjadi Reversed Flow. Maka dari itu Check Valve umumnya digunakan sebagai pengaman sistem perpipaan. Check Valve pun dibagi menjadi beberapa jenis seperti Swing Check Valve, Lift Check Valve, Backwater Check Valve, Swing Type Disk Check Valve, Disk Check Valve dan Split Disc Check Valve. Demikianlah pembahasan mengenai berbagai jenis Valve dan fungsinya.
Keuntungan/kelebihan check valve:
- Kehilangan tekanan sangat rendah
- Harganya lebih murah.
Alvindo Catur Sentosa merupakan pe jual valve , stockist, agen, distributor yang dapat menjadi pilihan tepat dan sesuai jika perusahaan Anda membutuhkan pemasok valve, fitting pipa besi, termasuk di dalamnya elbow, reducer concentric, tee, flange weldneck slip on lap joint threaded socket , dan gasket. harga valve pipa di dalam perusahaan umumnya variatif dan terjangkau.
Perusahaan kami sudah berdiri selama lebih dari 2 dekade sehingga Anda dapat mempercayai perusahaan kami sebagai pemasok kebutuhan valve perusahaan Anda. Kami juga memiliki staf yang ahli dan profesional.